170 Personil Gabungan Siap Amankan Nataru di Tanjab Barat

0

170 Personil Gabungan Siap Amankan Nataru di Tanjab Barat

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Kapolres Tanjab Barat AKBP Agung Basuki, S.IK, MM pimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin 2024 di halaman Mapolres Tanjab Barat, Jumat (20/12/24)

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Forkopimda Tanjab Barat, Pejabat Utama Polres Tanjab Barat, dan Stakeholder lainnya, sementara pasukan upacara diikuti dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Kesehatan dan Dinas Perhubungan.

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, melalui amanatnya yang dibacakan oleh Kapolres Tanjab Barat AKBP Agung Basuki, S.IK, MM menyampaikan bahwa Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2024 diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran Polri, mulai dari tingkat Mabes Polri hingga kesatuan kewilayahan.

Dikatakan AKBP Agung, apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2024 dalam rangka pengamanan perayaan Natal 25 Desember 2024 dan Tahun Baru 2025, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana. Serta, keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan Stakeholder terkait, harapannya, pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergis, memastikan perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) berjalan kondusif

BACA JUGA :

“Kami siapkan 170 personil gabungan dan 4 pos dimana satu pos pengamanan ada di Pos Kota Polsek Tungkal Ilir, dan tiga pos pelayanan ada di Pelabuhan Lasdap, Kecamatan Betara dan Kecamatan Batang Asam,“ katanya

Lebih lanjut AKBP Agung mengatakan apel gelar ini merupakan bagian dari upaya untuk memastikan seluruh pasukan siap, termasuk sarana dan prasarana yang mendukung kelancaran perjalanan masyarakat pada libur Nataru. Apalagi, masyarakat yang melakukan perjalanan pada libur Nataru meningkat dibanding tahun sebelumnya.

AKBP Agung juga menyampaikan pengamanan ini bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat saja, tetapi juga seluruh elemen masyarakat. Mari kita bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di Tanjab Barat.

“Operasi Lilin 2024 ini akan berlangsung selama 13 hari, mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. Adapun fokus pengamanan operasi yakni, tempat ibadah, pusat keramaian, objek wisata, dan jalur lalu lintas yang diprediksi akan mengalami peningkatan volume kendaraan,” terangnya

Kabupaten Tanjab Barat juga menjadi salah satu jalur alternatif utama bagi para pemudik, sehingga kita harus mempersiapkan dengan pos pam di lokasi wisata dan jalur yang dirasa akan menjadi titik kerawanan terjadi kemacetan lalu lintas.

“Sebagaimana disampaikan oleh bapak Menhub berkaitan dengan survei terakhir bahwa di tahun ini akan terjadi pergerakan masyarakat sekitar 110,67 juta orang dan ini meningkat sebesar 2,83 persen atau kurang lebih 3,4 juta dibandingkan dengan tahun lalu,” bebernya (SJ)

Comments
Loading...