Terpilih Secara Aklamasi, Suprayogi Syaiful Resmi Nakhodai DPD Golkar Tanjab Barat

0

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Estafet kepemimpinan Partai Golkar di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) resmi berganti. Melalui Musyawarah Daerah (Musda) XI yang berlangsung khidmat di Aula Hotel Masa Kini, Kuala Tungkal, Jumat (30/1/2026),

Suprayogi Syaiful, S.IP., M.H., ditetapkan secara aklamasi sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tanjung Jabung Barat periode 2025–2030.

Pelaksanaan Musda XI ini dinilai berjalan sukses dan penuh harmoni. Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Wakil Bupati Tanjab Barat, Anggota DPR RI sekaligus Ketua DPD Golkar Provinsi Jambi, jajaran anggota DPRD Fraksi Golkar tingkat Provinsi dan Kabupaten, Unsur Forkopimda, Kepala Kesbangpol, serta seluruh pimpinan kecamatan hingga tingkat desa.

Dalam sambutan perdananya, Suprayogi Syaiful menegaskan komitmennya untuk memperkuat struktur internal partai. Ia menargetkan Golkar tidak hanya menjadi partai yang kuat secara organisasi, tetapi juga selalu hadir sebagai solusi bagi masyarakat.

“Ke depan, Partai Golkar Tanjab Barat harus semakin solid dan hadir di tengah masyarakat. Ada kerja politik yang harus dituntaskan dan konsolidasi organisasi yang perlu diperkuat untuk memastikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah,” ujar Suprayogi.

Ia juga menekankan bahwa loyalitas kader adalah fondasi utama. Suprayogi berjanji akan menanamkan nilai loyalitas tersebut mulai dari pengurus kabupaten hingga ke tingkat akar rumput di desa-desa.

Pasca-penetapan dirinya, Suprayogi mengajak seluruh kader untuk menyudahi segala perbedaan persepsi yang mungkin muncul selama proses Musda. Ia menegaskan bahwa kekuatan partai terletak pada persatuan.

“Saya mengajak seluruh kader untuk meninggalkan perbedaan dan bersatu dalam satu barisan. Tidak ada lagi kubu-kubuan. Tujuan kita satu, membesarkan Partai Golkar dan mengabdi untuk masyarakat Tanjung Jabung Barat,” tegasnya.

Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat turut memberikan apresiasi tinggi atas terselenggaranya Musda XI ini. Mewakili Bupati, Wakil Bupati Tanjab Barat, Dr. H. Katamso SA, S.E., M.E menyampaikan terima kasih atas peran aktif Partai Golkar dalam menjaga stabilitas sosial-politik dan mendukung program pembangunan daerah.

“Sinergi antara pemerintah dan partai politik, termasuk Golkar, telah terjalin dengan sangat baik. Kami berharap kepengurusan baru di bawah kepemimpinan Suprayogi Saiful dapat melahirkan inovasi dan visi yang membawa manfaat luas bagi masyarakat,” tutur Wakil Bupati dalam sambutannya.

Musda XI ini ditutup dengan semangat kebersamaan, menandai babak baru bagi Partai Golkar Tanjab Barat untuk menghadapi tantangan politik lima tahun ke depan. (SJ)

Comments
Loading...