Perkuat Sinergi Forkopimda: Ketua DPRD Hamdani Sambut Kepala Kejaksaan Negeri Tanjab Barat yang Baru

0

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Sinergi antara lembaga legislatif dan yudikatif di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) diperkuat. Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjab Barat, Bapak Hamdani, S.E., didampingi Istri, turut hadir dalam acara penyambutan dan malam silaturahmi Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tanjab Barat yang baru, Bapak Anton Rahmanto, S.H., M.H.

Acara penyambutan resmi ini diselenggarakan pada Rabu malam, 5 November 2025, dimulai pukul 19.30 WIB, bertempat di Aula Rumah Dinas Bupati Tanjung Jabung Barat.

Malam penyambutan tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, menandai dimulainya kolaborasi pimpinan lembaga penegak hukum yang baru dengan Pemerintah Daerah.

Acara ini dihadiri lengkap oleh seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Tanjab Barat beserta Istri masing-masing, antara lain Bupati Tanjung Jabung Barat, Wakil Bupati, Dandim 0419/Tanjab, Kapolres, Ketua Pengadilan Negeri Kuala Tungkal, Ketua Pengadilan Agama Kuala Tungkal dan Sekretaris Daerah.

Kehadiran lengkap jajaran ini menunjukkan komitmen bersama seluruh pimpinan daerah dalam mendukung tugas dan fungsi Kejaksaan Negeri Tanjab Barat ke depan.

BACA JUGA :

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Hamdani, S.E., menyampaikan ucapan selamat dan harapannya kepada Kajari Anton Rahmanto.

“Atas nama lembaga DPRD dan seluruh masyarakat Tanjung Jabung Barat, kami mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Bapak Anton Rahmanto, S.H., M.H., sebagai Kepala Kejaksaan Negeri yang baru,” ujar Hamdani.

Beliau berharap pergantian pimpinan ini dapat membawa semangat baru dalam penegakan hukum dan pengawasan tata kelola pemerintahan di Tanjab Barat.

“Kami mendoakan agar Bapak Kajari yang baru dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya, serta terus memperkuat koordinasi dan sinergi dengan seluruh unsur Forkopimda demi terciptanya kepastian hukum dan percepatan pembangunan daerah,” tutupnya.

Bapak Anton Rahmanto, S.H., M.H., resmi menggantikan pejabat sebelumnya setelah dilantik di Kejaksaan Tinggi Jambi pada 4 November 2025.

Comments
Loading...