SERAMBIJAMBI.ID, MUARO JAMBI – Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 2019 M, beberapa Desa di Kabupaten Muaro Jambi khususnya di Desa Senaung melakukan gotong royong membersihkan lokasi pemakaman (kuburan, red).
Seperti yang dilakukan warga desa tersebut pada, Minggu (21/4/19). Warga desa ini turun ke kuburan untuk bergotong-royong membersihkan rumput liar dan tumbuhan liar.
Gotong-royong yang dilakukan kali ini, bukan hanya diikuti oleh warga saja. Namun juga diikuti oleh Kepala Desa setempat dan ketua RT 04 Desa Senaung, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi.
Kehadiran Plt. Kades, Datok Safi’i yang dikenal peduli dan bermasyarakat ini, kedatanganya untuk ikut bergotong-royong juga sudah dinantikan warga setempat.
Kebersamaan antara warga dan pemimpinnya sangat terlihat. Selain gotong royong bersama warga, Plt Kades Senaung juga membantu warga menimbun jalan di area kuburan muslim tersebut.
Masyarakat setempat sangat berterimakasih kepada Plt. Kades Senaung yang sudah ikut serta bersama sama warga melakukan gotong-royong. (Noval)