Satgas TMMD ke-112 Gandeng Dinkes Tebo Gelar Penyuluhan Kesehatan

0

Satgas TMMD ke-112 Gandeng Dinkes Tebo Gelar Penyuluhan Kesehatan

SERAMBIJAMBI.ID, TEBO – Keberadaan satgas TMMD ke 112 Kodim 0416/Bungo Tebo di Desa Kunangan dan RT 17 Simpang Semangko, Kelurahan Sungai Bengkal, Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo sangat berdampak besar bagi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan desa.

Dimana keberadaan TMMD, selain mengerjakan kegiatan fisik, satgas TMMD juga melaksanakan kegiatan non fisik berupa penyuluhan kesehatan.

Dengan mengandeng Dinas Kesehatan (Dinkes) Tebo menggelar penyuluhan kesehatan kepada masyarakat di aula kantor camat Tebo Ilir, Selasa (05/10/2021).

Nurlie Azwar, S.ST., MKM. Pemateri dari Dinkes Tebo mengatakan, dua materi yang disampaikan yakni penyuluhan pelayanan kesehatan dan penyuluhan tetang percepatan penanganan wabah covid 19 di Kecamatan Tebo Ilir.

BACA JUGA :

“Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) merupakan program non fisik TMMD, yang bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menerapkan hidup bersih dan sehat, agar terhindar dari berbagai macam penyakit, dan juga termasuk sebagai upaya pencegahan Covid-19,”katanya.

Sementara Dansatgas TMMD Letkol Inf Arianto Maskare Subagio mengatakan, penyuluhan ini dilakukan sebagai upaya memberi pemahaman kepada msyarakat tetang pentingnya menjaga kesehatan apalagi di masa pandemi.

Hal ini juga sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, sosialisasi ini dilaksanakan atas dasar kepedulian terhadap sesama dan rasa kekeluargaan yang terjalin selama ini antara personel satgas dengan warga.

Ia juga berharap penyuluhan yang disampaikan oleh narasumber ini dapat bermanfaat di tengah pandemi covid dengan mengimplementasikan kehidupan sehari-hari.

“Seperti menggunakan masker, tutup mulut dan hidung ketika batuk, mencuci tangan dengan air mengalir juga sabun, menjaga jarak, menghidari kerumunan dan mengurangi mobilitas jika tidak ada keperluan yang mendesak, “ujarnya. (**)

Comments
Loading...