Lepas Festival Pawai Takbiran Idul Adha 1440 H, Bupati Safrial : Ini Merupakan Wujud Kecintaan Terhadap Tradisi Islami
Lepas Festival Pawai Takbiran Idul Adha 1440 H, Bupati Safrial : Ini Merupakan Wujud Kecintaan Terhadap Tradisi Islami
SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Dalam rangka menumbuhkembangkan nilai-nilai Keislaman, Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Mengadakan Festival Pawai malam takbiran malam Hari Raya Idul Adha 1440 H/2019, Sabtu (10/8/2019)
Event tahunan ini dilepas langsung oleh Bupati Tanjab Barat Dr. Ir. H. Safrial, MS didampingi oleh Wakil Bupati Tanjab Barat dan Forkompinda.
Bupati Safrial dalam sambutannya mengatakan penyelengaraan festival pawai malam takbiran untuk masyrakat luas, yang mana kegiatan ini adalah merupakan wujud upaya mengajak melestarikan serta menumbuh kembangkan pemahaman Dan kecintaan terhadap nilai-nilai keislaman atau tradisi islami.
Safrial juga menjelaskan penyelenggaraan festival pawai malam takbiran pada malam ini, bertepatan juga dengan momentum peringatan hari jadi ke 54 Kabupaten Tanjab Barat,” katanya
Safrial berharap kegiatan festival pawai takbiran menampilkan beragam kreasi, inovasi dari seluruh peserta Dan dapat menjadi wadah khususnya generasi muda dalam mengembangkan syiar Islam ke tengah masyrakat,” pungkasnya
Sementara Kadisparpora Tanjab Barat, Otto Riadi mengatakan peserta festival pawai takbiran berjumlah 10 peserta. Adapun hadiah yang diperebutkan juara 1 sebesar Rp. 10 juta, Juara Dua Rp. 8 juta, Juara Tiga Rp. 6 Juta dan harapan satu Rp. 4 Juta, Harapan Dua Rp. 2 Juta dan Harapan Tiga Rp. 1 Juta.
Adapun, rute festival yang dilalui peserta pawai takbiran yakni Start depan Rumah Jabatan Bupati – Jalan Sriwijaya – Jalan Patunas – Jalan Kalimantan – Jalan Pelabuhan dan Finish di depan bank BNI.
Turut hadir pada acara tersebut yakni, para Forkompimda, Pj. Sekda Tanjab Barat, Para Staf Ahli, Para Asisten, Para Kepala OPD, Para Kabag di lingkungan Setda Tanjab Barat serta tamu dan undangan lainya. (hms)