Peduli Masyarakat Terdampak Covid-19, Wakapolda Jambi Lepas Pendistribusian Ratusan Paket Sembako
SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Sebagai bentuk peduli Kepolisian Daerah Jambi kepada masyarakat Kota Jambi yang terdampak Covid-19, Wakapolda Jambi Brigjen Pol Yudawan Roswinarso melepas langsung pendistribusian ratusan paket baksos tang bertempat di Lobi Mapolda Jambi, Jum’at sore (16/7/21).
Didampingi Pejabat Utama Polda Jambi, sebanyak 450 paket baksos akan didistribusikan dan diantarkan langsung ke masyarakat Kota Jambi.
Disampaikan Wakapolda, paket sembako yang kita distribusikan ini kita berikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, yang mana kita ketahui bahwa saat ini Kota Jambi masuk kategori 4 sehingga pengetatan PPKM Mikro mulai diberlakukan.
” Ini merupakan wujud peduli Kepolisian Daerah Jambi kepada masyarakat, ” ujar Jenderal Bintang Satu tersebut.
Tidak hanya itu saja, untuk Polres/Ta jajaran juga melaksanakan pendistribusian sembako dengan door to door kepada masyarakat, sehingga baksos yang kita berikan ini benar-benar sampai ke masyarakat yang berhak menerimanya.
” Untuk paket baksos yang kita berikan berupa, beras, gula, minyak sayur, masker ” lanjut Wakapolda.
Selain memberikan baksos, kita juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan dan mematuhi PPKM demi memutus mata rantai penyebaran covid-19.
Kita juga meminta kepada masyarakat untuk sama-sama berdoa agar Pandemi Covid-19 ini cepat berlalu, tutupnya. (Syah)