Ini Nama Nama 12 Korban Selamat dari Insiden Tabrakan Kapal di Perairan Tanjab Barat

0

Ini Nama Nama 12 Korban Selamat dari Insiden Tabrakan Kapal di Perairan Tanjab Barat

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Insiden kecelakaan laut terjadi di Perairan Sungai Pengabuan, Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjab Barat, Provinsi Jambi, Kamis (13/4/23) malam.

Kapal penumpang (Pompong, red) bermuatan 16 orang dari Pasar Kuala Tungkal tujuan Parit Batu Pahat bertabrakan dengan Kapal Motor di Perairan Sungai Pengabuan, Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjab Barat.

Akibat dari insiden tabrakan kapal tersebut, 2 orang korban dinyatakan meninggal dunia dan 2 orang korban masih belum ditemukan serta 12 orang korban dinyatakan selamat.

“Adapun daftar nama nama 12 orang korban yang dinyatakan selamat diantaranya, Ahmad Hasani (45), Hairil (51), Heru Setiawan (34), Jumaiya (53), Siti Jubaidah (45), Rifia (40), Faridatul Jannah (40), Janatul Jahira (14), Safia (45), Susilawati (48), Rahma ramadan (13) dan Bastiah.

BACA JUGA :

Sementara untuk korban yang telah dinyatakan meninggal dunia yakni Nurbaiti (42) dan Faza (1). Sedangkan dua orang korban yang sampai saat ini masih belum ditemukan yakni Kiki (32) dan Patim (5),” ujar Kapolres Tanjab Barat AKBP Padli, SH, SIK, MH, saat dikonfirmasi Serambijambi.id, Jum’at (14/4/23) pagi.

“Untuk jenazah korban Nurbaiti (42) tadi malam sudah kita antar ke rumah duka di Batu Pahat, Kecamatan Seberang Kota, Kabupaten Tanjab Barat.

Sementara, untuk jenazah Faza (1) sudah dibawa dan disemayamkan di rumah duka di Jalan Parit Dua Kuala Tungkal,” sambung AKBP Padli

Untuk korban yang belum ditemukan (Kiki dan Patim) serta satu korban yang meninggal dunia (Faza) ini adalah satu keluarga yang merupakan seorang ibu dan dua orang anaknya,” terang AKBP Padli

Lebih lanjut AKBP Padli mengatakan, sejak tadi malam hingga dinihari, pihaknya bersama tim SAR gabungan telah melakukan pencarian terhadap dua orang korban yang masih belum ditemukan. Dan pagi ini pencarian akan kembali dilanjutkan.

“Pagi ini kita bersama sama Tim SAR gabungan akan melanjutkan kembali pencarian terhadap dua orang korban yang belum ditemukan,” kata AKBP Padli (SJ)

Comments
Loading...