Mako Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi Terima Kunjungan TK Puja Kusuma Desa Pauh 

0

Mako Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi Terima Kunjungan TK Puja Kusuma Desa Pauh 

SERAMBIJAMBI, MERANGIN – Guna meningkatkan wawasan kepada anak-anak dan menanamkan jiwa ksatria hingga membentuk karakter anak secara dini, Mako Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi terima Kunjungan Anak-anak TK Puja Kusuma Desa Pauh, Selasa (6/12/22).

Kunjungan anak-anak TK tersebut disambut Pasi Ops Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi dan para kasi jajaran Satbrimob Polda Jambi.

Dansat Brimob Polda Jambi Kombes Pol Nadi Chaidir melalui Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi AKBP Wan Agus Hendrawijaya menyebutkan bahwa kedatangan anak-anak TK bersama guru-guru untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan anak terhadap tugas pokok Sat Brimob.

” Kedatangan mereka untuk mengetahui asal usul Satuan Brimob, ” ujarnya, Kamis (08/12/22).

BACA JUGA :

Tidak hanya itu, Kunjungan anak-anak TK Puja Kusuma Desa Pauh Menang Kecamatan Pamenang ke Mako Batalyon B Pelopor juga kita perkenalkan apa itu Brimob dan tugasnya.

” Kita juga mengenalkan kepada anak-anak serta ibu guru alal-alat yang dimiliki Brimob, ” pungkasnya.

Selanjutnya kita juga mengajak anak-anak untuk lomba mewarnai, mengajak anak-anak berkeliling melihat alat-alat yang dimiliki Brimob serta naik perahu karet milik Brimob. (Syah).

Comments
Loading...