12 Peserta Dinyatakan Lolos dan Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Tahap II Seleksi Penerimaan Taruna/I Akpol

0

12 Peserta Dinyatakan Lolos dan Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Tahap II Seleksi Penerimaan Taruna/I Akpol 

 

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Sidang menuju pemeriksaan kesehatan tahap II seleksi penerimaan Taruna/I Akpol Tahun 2022 Polda Jambi dibuka langsung oleh Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Drs Raden Heru Prakoso didampingi Karo SDM Polda Jambi Kombes Pol Anton Sudjarwo, SIK, Selasa (14/6/22) bertempat di Aula lantai 4 Mapolda Jambi.

Dalam sambutan Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo yang dibacakan Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Drs Raden Heru Prakoso menyampaikan beberapa tahapan dalam seleksi penerimaan Taruna Akpol telah dilaksanakan secara bersih, transparan, Akuntabel dan Humanis.

” Dari jumlah pendaftar awal sebanyak 133 orang, yang terdiri dari Pria 110 dan wanita 23 orang dan sampai saat ini menuju sidang terbuka Rikkes II masih tersisa 53 orang terdiri dari pria 41 dan wanita 12 orang, ” ujarnya.

Selanjutnya, untuk proses perengkingan penerimaan Taruna/I Akpol Tahun 2022 yang berhak mengikuti tahapan selanjutnya sesuai rengking dan jumlah kuota panitia pusat.

BACA JUGA :

” Bagi peserta yang nantinya terpilih mengikuti tahapan pemeriksaan selanjutnya agar segera mempersiapkan diri,” lanjutnya.

Dijelaskan Kapolda dalam sambutannya, tahapan berikutnya adalah pemeriksaan kesehatan tahap II, pemeriksaan psikologi tahap II, penelusuran mental kepribadian (PMK), pemeriksaan administrasi akhir, Sidang kelulusan tingkat pangda, dan terakhir seleksi tingkat pusat, tutupnya.

Selanjutnya, Ketua Pelaksana Penerimaan Taruna Akpol Tahun 2022, Kombes Pol Anton Sudjarwo melaporkan hasil dari pelaksanaan yang telah berjalan sesuai dengan tahapan yang mana para peserta tes Taruna Akpol bisa mencatat hasil dari setiap tahapan dan dari hasil tersebut bisa di kalkulasikan sehingga tidak adanya permainan dalam Penerimaan Taruna/I Akpol.

” Setiap tahapan kita tidak hanya menggunakan pengawas dari internal, namun ada pengawas dari external seperti dosen, LSM, dan Wartawan, ” ujarnya.

Tidak hanya itu, Kombes Pol Anton Sudjarwo juga menyebutkan setiap tahapan tes tersebut hasil dari tes para peserta dimasukkan ke dalam kotak yang kunci gemboknya ada tiga dan dipegang oleh masing-masing pengawas, baik eksternal, internal dan panitia.

” Silahkan para peserta melihat langsung hasil dari setiap tahapan tes, apakah ada yang tidak sesuai serta berbeda dengan catatan masing-masing peserta, ” lanjutnya.

Jika temukan ketidaksesuaian dalam nilai yang ditampilkan segera melapor, namun jika sudah sesuai maka itulah hasil dari tes yang diikuti para peserta seleksi penerimaan Taruna/i Akpol dan akan mengikuti tahapan selanjutnya. ” pungkasnya.

Selanjutnya dihadapan orang tua peserta calon Taruna/i Akpol yang telah mengikuti tahapan-tahapan, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Drs Raden Heru Prakoso menyampaikan bagi yang dinyatakan lulus selamat melanjutkan tahapan berikutnya, sedangkan bagi yang belum lolos (gugur) jangan patah semangat, harus di persiapkan lagi dirinya, sehingga apabila masih ada kesempatan bisa ikut kembali pada pembukaan berikutnya. (Syah)

Comments
Loading...