Bhayangkari Cabang Muaro Jambi Gelar Vaksinasi
SERAMBIJAMBI.ID, MUARO JAMBI.- Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja S.I.K.MH.,meninjau pelaksanaan Vaksinasi yang digelar Bhayangkari Cabang Polres Muaro Jambi, bertempat Di Mapolsek Sekernan, Senin (27/12/21).
Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja S.I.K.MH menyebutkan bahwa Vaksinasi kali ini digelar Ibu-ibu Bhayangkari Ranting Sekernan, dan tenaga kesehatan pun sendiri dari Bhayangkari polres Muaro Jambi.
Tidak hanya kegiatan vaksin, Bhayangkari Polres Muaro Jambi juga menggelar kegiatan bakti sosial, berupa pembagian sembako kepada masyarakat yang sudah mengikuti vaksin baik vaksin pertama dan kedua.
Kegiatan vaksinasi tersebut ditinjau langsung Kapolres Muaro Jambi AKBP Yuyan Priatmaja bersama Ketua Bhayangkari Cabang Muaro Jambi Ny Dian Yuyan, didampingi Wakapolres Kompol Novrizal, Kapolsek Sekernan Iptu Wiji Eko Nur Wahyu SH,dan para pejabat utama Polres Muaro Jambi,dan Personil Polsek Sekernan.
” Kegiatan vaksinasi ini ide dari Bhayangkari Cabang Muaro Jambi dengan tenaga kesehatan dan vaksinatornya sendiri juga dari Bhayangkari didampingi oleh Dokter dari dinas kesehatan Muaro Jambi,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua Bhayangkari Cabang Muaro Jambi Ny Dian Yuyan menyebutkan, kita vaksinatornya dari Ibu Bhayangkari yang kebetulan basicknya merupakan tenaga kesehatan (bidan).
” Selain vaksinasi sebanyak 200 dosis, kita juga menyiapkan sembako bagi masyarakat yang sudah divaksinasi, ” tutupnya. (Syah)