Pantau Dampak Virus Corona, Kapolda Jambi Lakukan Patroli Perairan

0

Pantau Dampak Virus Corona, Kapolda Jambi Lakukan Patroli Perairan

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Kapolda Jambi Irjen Pol Drs. Firman Shantyabudi, M.Si melakukan Patroli Perairan di wilayah Provinsi Jambi, Selasa (14/4/20) pukul 07.00 WIB.

Dalam kegiatan Patroli tersebut, Kapolda Jambi didampingi Karolog Polda Jambi Kombes Pol Linggo Wijanarko, S.H. M.Si, Dirpolairud, Dirsamapta, Dansat Brimob, Kabidhumas, Kapolresta dan Koorspripim.

Dengan menggunakan Kapal Cepat milik Polairud Polda Jambi, Kapolda Jambi dan jajaran melakukan Patroli yang dimulai dari Dermaga Polair Angso Duo dan akan Finish Dermaga LASDP Kuala Tungkal.

Sekitar pukul 10.30 WIB, Kapolda Jambi dan jajaran tiba di Pos Pengamat (Posmat) Simpang Tua Jambi, Lanal Palembang yang berada di Suak Kandis Kecamatan Kumpeh Kabupaten Muaro Jambi.

BACA JUGA :

Usai melaksanakan silahturahmi dengan personil Posmat, Kapolda Jambi yang didampingi jajaran kemudian melaksanakan bhakti sosial kepada masyarakat Suak Kandis.

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi, S.H. S.I.K, saat dihubungi menyampaikan, Patroli Perairan yang dilaksanakan Kapolda Jambi itu dalam rangka untuk memantau dampak Virus Corona (Covid-19) yang ada di wilayah Provinsi Jambi. “Dalam kegiatan itu, Kapolda Jambi juga akan melaksanakan kegiatan bhakti sosial kepada masyarakat,” ujarnya (Syah)

Comments
Loading...