Pesta Rakyat Bhayangkara di Tanjab Barat Bertabur Doorprize, Begini Cara Dapat Kupon Undiannya

0

Pesta Rakyat Bhayangkara di Tanjab Barat Bertabur Doorprize, Begini Cara Dapat Kupon Undiannya

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Tanjab Barat. Akhir pekan ini bakal ada event pesta rakyat Bhayangkara.

Pesta rakyat yang bertajuk “Dari Masyarakat untuk Polri” ini akan digelar di Alun Alun Kota Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjab Barat.

Pesta rakyat ini akan diselenggarakan pada Hari Sabtu, Tanggal 29 Juni 2024, pukul 19.00 WIB – Selesai.

Di pesta rakyat ini karena akan menghadirkan serangkaian acara yang spektakuler dan menarik.

BACA JUGA :

Adapun rangkaian acara ini diantaranya terdapat panggung hiburan rakyat, penampilan barongsai, penampilan musisi local band hero, seni budaya, atraksi silat, puisi, orasi kebangsaan, bazar UMKM, food corner, coffe corner, pesta kembang api, dan lain sebagainya.

Kupon undian doorprize bisa didapatkan dengan berbelanja ke pelaku UMKM yang ada di seputaran lokasi acara. Pengunjung yang berbelanja selanjutnya akan mendapatkan kupon undian doorprize.

Bagi pemenang beruntung, ada beragam hadiah menarik dengan hadiah utama berupa 2 unit sepeda gunung, 2 unit televisi, 1 unit mesin cuci, 2 unit kipas angin, 1 unit kompor gas, 1 unit rice cooker dan puluhan hadiah menarik lainnya.

Eko, selaku assisten produser acara pesta rakyat di Tanjab Barat mengatakan panitia sengaja melibatkan pelaku UMKM lokal dalam acara ini untuk meramaikan sekaligus membantu membangkitkan perekonomian dan pemberdayaan masyarakat di Tanjab Barat.

Ada puluhan pelaku UMKM lokal yang dilibatkan untuk meramaikan acara pesta rakyat tersebut.

“Semoga dengan adanya acara ini, potensi pemberdayaan perekonomian mereka bisa meningkat, terutama dalam penjualan dan juga para pengunjung bisa lebih nyaman dalam berbelanja,” ujarnya

Dalam acara ini, pengunjung dapat berkesempatan untuk meraih hadiah utama hingga hadiah hiburan yang telah disiapkan pihak panitia. Syaratnya cukup mudah yakni dengan berbelanja ke pelaku UMKM minimal Rp10 ribu, maka akan mendapatkan 1 kupon undian yang dimaksud.

“Ada banyak doorprize yang telah disiapkan panitia. Cukup berbelanja Rp10 ribu dengan pelaku UMKM (pelaku UMKM yang bertanda khusus, red) maka akan mendapatkan kupon undian dan ini berlaku kelipatan,” jelasnya. (SJ)

Comments
Loading...