Gubernur Al Haris akan Melepas Keberangkatkan Delegasi PWI Jambi ke Medan

0

Gubernur Al Haris akan Melepas Keberangkatkan Delegasi PWI Jambi ke Medan

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jambi memberangkatan 111 orang delegasi termasuk utusan PWI kabupaten dalam Provinsi Jambi untuk menghadiri acara peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2023 di Kota Medan Sumatera Utara.

Pemberangkatannya dijadwalkan, Minggu (5/2/2023) Pk 8.00 wib dari rumah dinas Gubernur Jambi, yang akan dilepas oleh Gubernur H. Al Haris,” ujar Ketua PWI Provinsi Jambi HR. Ridwan Agus Dpt didampingi Sekretaris Panitia HPN PWI Provinsi Jambi, Syukria Darma SE pada  Jum’at (03/2/2023).

“ Saya merasa bangga dapat bocoran, seorang jurnalis anggota PWI Provinsi Jambi diketahui akan mendapatkan penghargaan yang diserahkan langsung oleh Presiden Jokowi pada acara puncak HPN tersebut. Kalau ini benar adanya, tentu penghargaan itu nilainya luar biasa untuk PWI Provinsi Jambi. Disampin itu juga dapat mengharumkan nama Jambi dikacah nasional maupun internasional, “ katanya.

Saat pemberangkatan tersebut, Ketua PWI Provinsi Jambi HR. Ridwan Agus berharap semua anggota PWI Provinsi Jambi hadir dan yang berangakat adalah ikatan keluarga wartawan Indonesia (IKWI) Provinsi Jambi dan seksi wartawan olah raga (SIWO).

BACA JUGA :

Ini gelombang pertama dan rombongan lainnya, gelombang ke dua pada esok harinya, yakni 6 Februari 2023 pk 09.00 wib. Semau melalui jalur darat, katanya.

Sementara Syukria Darma menambahkan, 6 orang termasuk Ketua PWI Provinsi Jambi HR .Ridwan Agus Dpt berangkat lebih awal naik pesawat udara

Jadwal kegiatan HPN yang telah ditetapkan panitia PWI Pusat, mulai 7 Februari hingga 10 Februari 2023. Sedangkan acara puncaknya 9 Februari 2023, ujarnya.

Comments
Loading...