Berikan Arahan dan Juknis, Tim Itwasda Polda Jambi Gelar Was Ops Lilin 2023 di RTMC Ditlantas Polda Jambi
Berikan Arahan dan Juknis, Tim Itwasda Polda Jambi Gelar Was Ops Lilin 2023 di RTMC Ditlantas Polda Jambi
SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Tim Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Jambi menggelar pengawasan operasi (Was Ops) Lilin 2023 dengan sasaran pengecekan administrasi dan dukungan anggaran Operasi Lilin 2023 Polda Jambi di Ruangan Regional Traffic Management Center (RTMC) Ditlantas Polda Jambi, Rabu (27/12/2023).
Kegiatan pengawasan dipimpin oleh Auditor Itwasda Polda Jambi, Kombes Pol. Karimudin Ritongga, beserta 5 orang anggota tim yang disambut oleh para Kaset Ops, Ka Posko dan Kasatgas Operasi Lilin 2023 Polda Jambi.
Kasatgas Humas Operasi Lilin 2023 Polda Jambi, Kompol Mas Edy melalui Kasubsatgas Ipda Alamsyah Amir mengatakan tim itwasda melakukan pengecekan dan pemeriksaan administrasi serta dukungan anggaran dalam Operasi Lilin 2023 ini.
“Diharapkan para kasatgas dan perangkat operasi yang bertugas dalam operasi lilin siginjai ini dapat memahami dan melaksanakan tugas pengamanan sesuai dengan renops yang telah disusun,” ujar Ipda Alam saat dikonfrimasi awak media ini.
Ditambahkan Ipda Alam, Tim itwasda Polda Jambi juga memberikan arahan dan petunjuk teknis pelaksanaan Operasi Lilin Siginjai 2023 Polda Jambi.
Untuk diketahui, Polda Jambi menggelar Operasi lilin 2023 selama 14 hari terhitung mulai 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 dalam rangka memberikan rasa aman,nyaman dan damai masyarakat dalam merayakan Natal 2023 dan pergantian Tahun Baru 2024.