PetroChina Berbagi Tips Menjaga Kesehatan di Tengah Polusi Udara Buruk

0

PetroChina Berbagi Tips Menjaga Kesehatan di Tengah Polusi Udara Buruk

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI  – PetroChina International Jabung Ltd. sebagai perusahaan energi terkemuka di Indonesia, diketahui selalu memperhatikan dan konsern terhadap kesehatan.

Melalui Tim Medical Officer PetroChina Jabung, dr. William Aditya, membagikan serangkaian tips berharga untuk para pekerja dalam menjaga kesehatan di tengah kondisi polusi udara yang buruk.

Menurut dr. William Aditya, tips dan langkah-langkah yang dibagikan bertujuan untuk membantu para pekerja PetroChina dan masyarakat agar tetap sehat dan terlindungi. Berikut tips-tipsnya:

1. Pemantauan Kualitas Udara

BACA JUGA :

Para pekerja yang beraktivitas di luar ruangan diminta untuk dapat memantau indeks kualitas udara secara real time untuk bisa mengambil keputusan apakah bisa beraktivitas di luar rumah.

“Jika ternyata dari hasil pemeriksaan kualitas udara secara real time melalui air quality indexnya ternyata di atas rata-rata yaitu di atas 150, kami harapkan kepada pekerja untuk mengurangi aktivitas di luar ruangan termasuk olahraga,” ujar dr. William Aditya.

2. Masker Pelindung

Gunakan masker wajah yang dirancang khusus untuk melindungi dari partikel polutan di udara. Masker N95 atau setara dianjurkan untuk filtrasi yang lebih baik.

“Bagi pekerja yang terpaksa harus beraktivitas di luar ruangan sedangkan air quality indexnya itu ternyata di atas 150, maka disarankan kepada pekerja untuk dapat menggunakan masker, minimal masker bedah, dan akan lebih baik kalau menggunakan masker kain 95 ataupun masker N95 yang mempunyai daya filtrasi lebih dari 95 persen,” jelas dr. William Aditya.

3. Perhatikan Ventilasi Ruangan

Jika tingkat polusi udara tinggi, pertimbangkan untuk tetap di dalam ruangan dan pastikan sirkulasi udara yang baik. Menggunakan alat pembersih udara atau meningkatkan ventilasi dapat membantu mengurangi paparan.

Selain itu dr. William Aditya juga menyebutkan, apabila memang sering beraktivitas menggunakan mobil, saat di dalam mobil agar menutup semua jendela dan menyalakan AC dengan mode sirkuler. Kemudian apabila memang di dalam ruangan, juga diminta untuk menjaga kualitas udara dalam ruangan agar tetap baik dengan tidak menambah polusi di dalam ruangan misalnya seperti merokok.

4. Pola Hidup Sehat dengan Mengonsumsi Makanan Bergizi

dr. William Aditya selanjutnya menjelaskan, dengan melakukan pola hidup bersih dan sehat seperti makanan bergizi, istirahat yang cukup, cuci tangan, tidak merokok, dan lain-lainnya, berdasarkan beberapa penelitian memang dipaparkan dapat mengurangi dampak dari polusi udara.

Makan makanan yang kaya akan nutrisi dan vitamin dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh terhadap dampak negatif polusi udara.

5. Pantau Gejala Kesehatan

Selalu perhatikan gejala kesehatan yang tidak biasa, seperti batuk berkepanjangan, sesak napas, atau iritasi mata. Jika gejala ini muncul, segera cari perawatan medis.

“Tentunya kami (PetroChina) selalu memberikan edukasi kepada pekerja mengenai gejala-gejala atau keluhan yang timbul sebagai dampak kesehatan akibat polusi udara seperti batuk, flu, bahkan hingga sesak napas,” ungkap dr. William Aditya.

Dengan mengikuti tips-tips tersebut, diupayakan agar para pekerja dan Masyarakat dapat tetap menjaga kesehatan mereka di tengah tantangan polusi udara yang buruk.

PetroChina juga terus berupaya melakukan langkah-langkah antisipasi yang dapat dilakukan pekerja dan meningkatkan kesadaran pekerja tentang polusi udara di berbagai media edukasi, baik itu melalui artikel maupun dengan penyuluhan kesehatan.

Pihak Medical Office PetroChina juga selalu menyediakan masker dan vitamin untuk tindakan preventif pencegahan bahaya radikal bebas akibat polusi.

“Jika pekerja memang harus bekerja di tempat kerja dengan polusi udara, kami selalu menyiapkan masker medis yang memang dapat diminta oleh setiap pekerja. Kemudian kami juga menyiapkan vitamin-vitamin dengan antioksidan tinggi yang dapat menangkal radikal bebas,” jelasnya.

PetroChina mendorong semua individu untuk mengambil tindakan pencegahan dan menjaga kesehatan mereka dengan cermat. (*)

Comments
Loading...