Kapolres Batanghari Turun Langsung Urai Kemacetan, Truk Patas As Salah Satu Penyebabnya

0

Kapolres Batanghari Turun Langsung Urai Kemacetan, Truk Patas As Salah Satu Penyebabnya

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Satlantas Polres Batanghari turun langsung mengurai kemacetan panjang yang terjadi di jalan Tembesi Kabupaten Batanghari, Senin (31/10/22).

Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto bersama Kasat Lantas turun langsung mengurai kemacetan dan mengatur kemacetan.

Disampaikan AKBP Bambang Purwanto bahwa kemacetan yang terjadi tersebut bermula angkutan truk batubara atau truk lainnya yang melebihi tonase sehingga menyebabkan kerusakan jalan sehingga terjadi kemacetan.

” Saat ini sudah di urai kemacetan oleh personil Satlantas Polres Batanghari, ” ujarnya.

BACA JUGA :

Tidak hanya itu, saat ini sudah di urai langsung oleh Kapolres dan Kasat Lantas, adapun kemacetan juga disebabkan adanya truk batubara yang patah as di Tembesi.

” Jalan rusak tersebut juga disebabkan oleh angkutan yang lebih tonase, dan di urai kemacetan truk batubara yang parkir di kanan kiri jalan,” lanjutnya.

Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto menambahkan bahwa saat ini truk yang parkir di bahu kanan kiri jalan sudah kita arahkan dan di geser ke kantong parkir.

” Kita geser ke kantong parkir agar tidak memperparah kemacetan pada ruas jalan tersebut, ” pungkasnya.

Sementara itu, Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi menyebutkan beberapa faktor kerusakan jalan terjadi karena adanya truk yang bertonase diluar standar atau bisa disebut over kapasitas, sehingga daya tahan jalan tidak sebanding dengan muatan truk yang melewatinya sehingga jalan menjadi rusak.

” Kalau truk batubara over kapasitas, maka jalan pun akan rusak dan berlubang, ” ungkapnya.

Kombes Pol Dhafi menambahkan terkait jalan yang berlubang dan ada genangan air di Tembesi, tadi malam pihak BPJN sudah saya hubungi. Dan hari ini mereka mau bekerja. Termasuk mau disedot genangannya,” kata Dhafi.

Terkait akan dilakukannya perbaikan jalan Muaratembesi-Muarabulian, Dirlantas mengatakan pihak BPJN Jambi meminta agar tidak ada dulu kegiatan angkutan batubara supaya mempermudah pekerjaan.

“Nanti kita koordinasi dengan Dinas Perhubungan dan seluruh pemilik tambang untuk hari ini mobilisasi angkutan batubaranya dipending dulu karena ada perbaikan jalan di wilayah Sridadi, Kabupaten Batanghari,” pungkasnya.

Selain itu, Kita juga himbau agar truk batubara ataupun truk lainnya agar tidak muat melebihi tonase ataupun kapasitas jalan sehingga tidak menyebabkan kerusakan jalan, pungkas Dir Lantas. (Syah)

Comments
Loading...