Polres Tanjab Barat Gelar Upacara Sertijab, Satu Pejabat Utama, Dua Kasat dan Empat Kapolsek Jajaran Berganti 

0

Polres Tanjab Barat Gelar Upacara Sertijab, Satu Pejabat Utama, Dua Kasat dan Empat Kapolsek Jajaran Berganti 

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Polres Tanjab Barat gelar upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Satu Pejabat Utama Polres Tanjab Barat, Dua Kasat dan Empat Kapolsek jajaran Polres Tanjab Barat, Selasa (5/12/23).

Upacara yang digelar di halaman Mapolres Tanjab Barat itu dipimpin langsung oleh Kapolres Tanjab Barat AKBP Padli, SH, S.IK, MH. Dihadiri oleh Wakapolres Tanjab Barat dan seluruh Pejabat Utama, Kapolsek Jajaran, Seluruh Personil Polres Tanjab Barat dan Ibu-ibu Bhayangkari Polres Tanjab Barat.

Kapolres Tanjab Barat, AKBP Padli, SH, S.IK, MH saat diwawancarai awak media mengatakan bahwa hari ini Polres Tanjab Barat menggelar upacara Sertijab Jajaran, yang mana kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang sifatnya penyegaran bagi organisasi serta pengembangan karier bagi Personil.

Harapan kita tentunya terhadap pejabat baru bisa membawa nilai positif, dan bisa menjaga nama baik Polres Tanjab Barat bisa lebih baik lagi kedepannya.

BACA JUGA :

“Dan kepada pejabat lama, kami juga mengucapkan terima kasih atas dedikasinya selama menjabat dan bertugas di jajaran Polres Tanjab Barat,” ujar AKBP Padli, Selasa (5/12/23) di Mapolres Tanjab Barat

AKBP Padli menambahkan, adapun hal yang paling penting untuk seluruh personil maupun jajaran Polres Tanjab Barat dikarenakan sebentar lagi kita akan menghadapi Pemilu 2024, jadi diharapkan kepada seluruh personil maupun jajaran untuk bersikap Netral.

“Setiap Apel pagi sudah sering kita sampaikan, kami tidak ingin ada nanti permasalahan yang menyangkut ketidak netralan kepada anggota kami. Harapannya dengan berbagai upaya upaya yang telah dilakukan termasuk memberikan imbauan maupun mengingatkan setiap hari apa yang menjadi ketentuan yang seharusnya dilaksanakan bisa terwujud,” imbuh AKBP Padli

Adapun Satu Pejabat Utama, Dua Kasat dan Tiga Kapolsek jajaran Polres Tanjab Barat yang berganti tersebut yakni Kompol Susilo Putro yang sebelumnya menjabat sebagai Kabaglog Polres Tanjab Barat dimutasikan dalam jabatan baru sebagai Pamen Biddokes Polda Jambi.

AKP Gubril, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Samapta Polres Tanjab Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Ps. Kabaglog Polres Tanjab Barat menggantikan Kompol Susilo Putro.

IPTU Ari Oktavianus Ginting yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kapolsek Sungai Bahar Polres Muaro Jambi diangkat dalam jabatan baru sebagai Ps. Kasat Samapta Polres Tanjab Barat.

Selanjutnya, IPTU Anthony Brownd, S.Tr.K yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kasat Reskrim Polres Tanjab Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Paur Subbag Pullahjianta Bagdal Ops Roops Polda Jambi.

IPTU Rizki Muhammad Ramadhan, S.Tr.K yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 1 Subdit 1 Ditreskrimsus Polda Jambi diangkat dalam jabatan baru sebagai Ps. Kasat Reskrim Polres Tanjab Barat.

Kemudian, IPTU Windy Trias Kumoro, SH, MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Tebing Tinggi diangkat dalam jabatan baru sebagai Panit 1 Subdit 3 Ditintelkam Polda Jambi.

IPDA Hansmadi Simangungsong yang sebelumnya menjabat sebagai Kaur Binopsnal Satlantas Polres Tanjab Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Ps. Kapolsek Tebing Tinggi.

AKP Marwiyansyah, SH, MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Merlung diangkat dalam jabatan baru sebagai Ps. Kabag Ops Polres Muaro Jambi.

AKP Agung Heru Wibowo, SH, MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Tungkal Ilir diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Merlung.

IPTU Vhycky Mhoeviandry Tanjung, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kapolsek Kawasan Pelabuhan Marina diangkat dalam jabatan baru sebagai Ps. Kapolsek Tungkal Ilir.

Selanjutnya, AKP Bambang Soestyo, SH, MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Merangin diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Kawasan Pelabuhan Marina. (SJ)

Comments
Loading...