Viral Video Perang Sarung, Puluhan Pemuda di Kuala Tungkal Diamankan Polisi
Viral Video Perang Sarung, Puluhan Pemuda di Kuala Tungkal Diamankan Polisi
SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Puluhan pemuda warga Kuala Tungkal diamankan oleh personil Polsek Tungkal Ilir Polres Tanjab Barat.
Mereka diamankan terkait video viral “konten” perang sarung yang terjadi di Jalan Prof. Sri Soedewi Kelurahan Sungai Nibung Kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Tanjab Barat pada Sabtu (25/03/23) sekitar pukul 01.00 WIB.
Kapolres Tanjab Barat AKBP Padli, SH, S.IK, MH saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Dikatakannya puluhan pemuda tersebut diamankan di kediamanya masing-masing.
Mereka diamankan karena terkait video (konten) perang sarung yang viral di media sosial. Video tersebut pun membuat heboh dan membuat gaduh masyarakat Kuala Tungkal.
“Total ada 24 orang pemuda yang kita amankan terkait konten perang sarung tersebut,” ujar AKBP Padli, Sabtu (25/3/23) sore
Lanjut AKBP Padli menerangkan, puluhan pemuda yang kita amankan ini selanjutnya kita berikan pembinaan agar tidak mengulangi lagi perbuatannya.
Selain itu, masing-masing orang dari puluhan pemuda tersebut juga harus membuat surat pernyataan serta video klarifikasi agar tidak lagi mengulangi lagi perbuatannya.
“Usai kita berikan pembinaan dan mereka membuat pernyataan, puluhan pemuda tersebut kemudian kita kembalikan kepada orang tuanya masing-masing,” terang AKBP Padli
AKBP Padli juga berpesan dan berharap kepada seluruh masyarakat Kuala Tungkal khususnya para remaja agar tidak membuat konten ataupun video yang membuat masyarakat Kuala Tungkal resah.
“Kita berharap kedepannya tidak ada lagi yang membuat konten atau video yang mengandung unsur kekerasan, seperti pemuda yang sedang tawuran menggunakan senjata dan lain sebagainya,” pungkas AKBP Padli (SJ)