Vaksin Covid-19 Didistribusikan ke Puskesmas dan Rumah Sakit Se-Kota Jambi

0

Vaksin Covid-19 Didistribusikan ke Puskesmas dan Rumah Sakit Se-Kota Jambi

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Sejumlah petugas kesehatan merupakan perwakilan dari dua puluh Puskesmas, tujuh belas rumah sakit se-Kota Jambi, serta satu dari Kantor Kesehatan Pelabuhan, Rabu (13/01) secara bergantian mendatangi Gedung Farmasi Dinas Kesehatan Kota Jambi guna mengambil vaksin sinovac covid 19 yang akan dipergunakan pada pencanangan massal vaksinasi covid 19 besok diseluruh pusat pelayanan kesehatan.

Pengambilan ini pun mendapat pengawalan ketat petugas TNI/POLRI agar pelaksanaan pengambilan dapat berlangsung aman, hingga vaksin sampai di pusat pelayanan kesehatan masing masing.

Maulana, Wakil Walikota Jambi menyatakan setiap Puskesmas maupun Rumah Sakit di Kota Jambi telah memahami tata cara penyimpanan dengan peralatan pendingin vaksin. Selain itu petugas pelaksana juga sudah mendapat bimbingan teknis tentang pelaksanaan vaksinasi sesuai ketentuan.

“Besok 7.939 orang petugas kesehatan sudah siap melaksanakan vaksinasi covid 19 ditempat pelayanan kesehatan mereka masing masing”, sebut Maulana.

BACA JUGA :

Tahap pertama pelaksanaan vaksinasi covid 19 di Kota Jambi pada Kamis (14/01), selanjutnya tahap kedua pemberian vaksin akan dilakukan hari Jum’at. (SJ)

Comments
Loading...