Polisi Berhasil Ungkap Pemilik Paket ‘Mesin Metic’ Berisi 15 Kilogram Sabu, Tiga Pelaku Ditangkap

0

Polisi Berhasil Ungkap Pemilik Paket ‘Mesin Metic’  Berisi 15 Kilogram Sabu, Tiga Pelaku Ditangkap

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Jambi akhirnya berhasil mengungkap pengiriman atau pemilik paket sabu seberat 15 kilogram yang dikirim via ekspedisi Cinta Sejati pada 18 Desember 2019 lalu.

Dari pengungkapan tersebut, pihak Kepolisian Polda Jambi berhasil mengamankan tiga orang pelaku.

Direktur Reserse Narkoba Polda Jambi Kombes Pol Eka Wahyudianta kepada awak media mengatakan ketiga pelaku tersebut yakni Johan, Gema Dianto dan Maryo.

“Ketiga pelaku tersebut diamankan di tempat terpisah, yakni pada tanggal 04 Januari 2020 pukul 05.00 WIB dilakukan pengejaran ke Palembang. Tersangka Johan lebih dulu kita amankan di KM 12 Palembang – Jambi.

BACA JUGA :
“Kapolda Jambi didampingi Dir Resnarkoba dan jajaran saat memperlihatkan barang bukti 15 kilogram sabu”

Ketika dilakukan diinterogasi, Johan mengaku jika barang haram tersebut didapat dari tersangka Gema Dianto. “Johan mengaku mendapat barang haram tersebut dari pelaku lainnya,” ujar Kombes Pol Eka Wahyudianta, Kamis (9/12/20)

Mendengar pengakuan dari Johan, lanjut Kombes Pol Eka, masih di tanggal yang sama, kemudian tim langsung bergerak cepat dan berhasil mengamankan Gema Dianto sekitar pukul 08.00 WIB di rumahnya yang beralamat di Jalan Adityawarman Rt. 16 Kelurahan Thehok Kecamatan Jambi Selatan Kota Jambi.

Selain mengamankan Gema Dianto, tim juga berhasil mengamankan Maryon yang ikut terlibat membantu aksi pelaku tersebut,” ujarnya

Tidak hanya itu, sambung Kombes Pol Eka, selanjutnya Maryon dan Gema dilakukan tes urine alhasil Maryon dinyatakan positif menggunakan narkotika dan Gema dinyatakan negatif. “Tes urine sendiri dilakukan di RS Bhayangkara,” ungkapnya

Selain berhasil mengamankan tiga orang pelaku, Polisi juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti pengiriman yakni satu unit Mobil Triton yang digunakan para pelaku untuk mengantarkan paket tersebut ke Ekspedisi Cinta Sejati.

“Mobil Triton yang kita amankan itu sebelumnya ada list warna kuning, namun list nya sudah dibuka dan dibuang oleh Johan di samping rumahnya,” tandasnya

Untuk diketahui, narkotika sabu seberat 15 kilogram tersebut pertama kali diamankan oleh tim Ditreskrimsus Polda Jambi pada 18 Desember 2019 lalu di Expedisi Cinta Sejati yang berada di Jalan Sentot Ali Basa, Rt 07 Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Paal Merah, Kota Jambi.

“Pada saat itu, tim Ditreskrimsus Polda Jambi sedang melakukan kegiatan monitoring barang ilegal, dari kegiatan tersebut bukannya barang ilegal yang didapat, tim Ditreskrimsus malah berhasil menemukan 15 kilogram narkotika jenis sabu yang dikemas menggunakan dus warna coklat dan karung yang bertuliskan ‘Mesin Metic’. (Syah)

Comments
Loading...