Ini Himbauan Kapolda Jambi Kepada Masyarakat yang Hendak Mudik Lebaran Idul Fitri

0

Ini Himbauan Kapolda Jambi Kepada Masyarakat yang Hendak Mudik Lebaran Idul Fitri

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Kapolda Jambi Irjen Pol Drs. Muchlis AS. M.H memberikan himbauan kepada masyarakat Provinsi Jambi, khususnya bagi pemudik yang hendak melaksanakan lebaran Idul Fitri 1440 H di kampung halamannya.

Kapolda Jambi mengimbau kepada masyarakat yang hendak mudik lebaran, agar mengecek alat alat elektronik yang menggunakan arus listrik, agar dimatikan dan yang masih terpasang ke colokan agar dilepas. Termasuk selang kompor gas juga agar dilepas.

“Kemudian, upayakan kalau rumah ditinggal agar dititipkan kepada tetangga. Dan untuk barang barang berharga agar tidak ditinggal di rumah dalam keadaan kosong,” ujar Kapolda Jambi saat diwawancarai awak media usai melakukan peninjauan Posyan dan Pospam Idul Fitri, Senin (03/6/19).

Sambung Kapolda Jambi mengatakan, harapan kita, sebelum masyarakat meninggalkan rumah untuk mudik, agar mengecek mulai dari listrik dan gas. Selanjutnya rumah dititipkan kepada tetangga. Hal itu untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti musibah kebakaran dan rumah disatroni maling,” pungkasnya (Syah)

BACA JUGA :

Comments
Loading...