Kapolsek Tungkal Ulu Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Logistik Pemilu 2019 di Wilayah Dapil 4 Tanjab Barat
SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Kapolsek Tungkal Ulu IPTU Hermanto, SH didampingi Danramil 419-02/Tungkal Ulu Kapten Inf Zulkarnain, SH memimpin Apel kesiapan pengamanan logistik pemilu dalam rangka persiapan menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 17 April 2019 di wilayah daerah pemilihan (Dapil) 4 Tanjab Barat, Senin (15/4/19).
Apel kesiapan tersebut dihadiri dan diikuti oleh Jajaran dan personil Polsek Tungkal Ulu, jajaran dan personil Koramil Tungkal Ulu, Personil Satpol PP Kecamatan, PPK, Panwascam, dan Instansi terkait lainnya.
Kapolsek Tungkal Ulu IPTU Hermanto, SH dalam arahannya mengatakan, apel ini dilakukan untuk melihat sejauh mana kesiapan personil pengamanan logistik pemilu 2019. “Kepada PPK dan Panwascam, Kapolsek mengucapkan terima kasih atas waktu dan kehadirannya, semoga kita tetap solid dan tetap semangat dalam melaksanakan tugas negara ini.
Sambung Kapolsek mengatakan, kami TNI-POLRI tidak bisa masuk ke dalam ring. Namun, kami pada saat membuka atau mengeluarkan, memasukkan dan menutup logistik pemilu, kami akan melakukan pengambilan dokumentasi dalam bentuk foto ataupun video,” tuturnya (Sj)