Amankan 4 Kg Sabu, Kapolda Apresiasi Subdit 3 Ditnarkoba Polda Jambi 

0

Amankan 4 Kg Sabu, Kapolda Apresiasi Subdit 3 Ditnarkoba Polda Jambi 

SERAMBIJAMBII.ID, JAMBI – Tim Subdit 3 Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi telah berhasil mengagalkan pengiriman 4 kg Narkotika jenis sabu yang akan di edarkan di Provinsi Jambi.

Penggagalan barang haram tersebut di apresiasi Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo di dampingi Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Priyanto saat di konfirmasi mengatakan penangkapan 4 Kg Narkotika jenis sabu tersebut dilakukan pada hari Jumat (8/1) sekitar pukul 17.00 wib di kawasan Kabupaten Batanghari tepatnya di depan Polres Batanghari.

” Ya, penangkapannya hari Jum’at kemarin, dan saya berikan apresiasi untuk Ditresnarkoba Polda Jambi yang telah berhasil mengagalkan pengiriman 4 Kg narkoba”, ujar Jendral Bintang Dua tersebut, Minggu (10/1).

Ditambahkan Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad bahwa saat ini pihaknya akan melakukan penyelidikan terkait 4 kg narkotika jenis sabu tersebut akan di edarkan dan di kirim ke tempat pemesanya, tambahnya.

BACA JUGA :

” Nanti untuk pemesannya masih dalam penyelidikan, namun bisa saja narkoba ini untuk di pergunakan para pekerja di tambang ilegal saat bekerja” sambung Alumni Akabri angkatan 93 tersebut.

Selain mengamankan 4 Kg Narkotika jenis sabu tim Subdit 3 Narkoba Polda Jambi juga telah berhasil mengamankan 4 orang pria yang membawa narkoba tersebut. (Syah/**)

Comments
Loading...