Tak Hanya Pimpin Olahraga Bersama, Danrem 042 Gapu Turut Ingatkan Anggota Tak Terlibat Judol dan Pinjol

0

Tak Hanya Pimpin Olahraga Bersama, Danrem 042 Gapu Turut Ingatkan Anggota Tak Terlibat Judol dan Pinjol

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad secara tegas memerintahkan kepada seluruh anggota agar tidak ada yang terlibat bahkan coba-coba bermain judi online ataupun pinjaman online dan sejenisnya yang tidak jelas secara hukum.

Hal tersebut disampaikan Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad S.I.P saat memimpin Apel Gabungan Olahraga Bersama Prajurit dan PNS Jajaran Korem 042/Gapu di Lapangan Upacara Makorem 042/Gapu, Jln. Jend Urip Sumohardjo, Sipin Kota Jambi, Jum’at (14/6/2024) pagi.

Lebih lanjut Danrem mengatakan, Judi online ataupun pinjol adalah ancaman serius yang merusak banyak orang termasuk anggota TNI/PNS dan Keluarga akibat kecanduan, diberikan iming-imingan/pancingan menang dan akhirnya tetap kalah dan rugi.

“Kondisi keuangan kalian akan hancur, stres, depresi dan akhirnya kalian akan malas untuk berdinas, melakukan tindakan-tindakan kriminal yang dapat mencoreng nama baik pribadi dan satuan” Pungkasnya.

BACA JUGA :

Olah raga bersama yang rutin dilaksanakan setiap hari Jum’at tersebut, di samping untuk menjaga kebugaran dan fisik setiap Prajurit dan PNS juga untuk menyampaikan hal-hal menonjol baik yang sudah terjadi maupun kegiatan/program-program yang akan dilaksanakan.

Selesai Apel, sebelum melaksanakan olahraga dilakukan pemeriksaaan HP oleh Kasi Intel Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Imasfy, S.E, dengan maksud mencegah dan mengecek situs judi online, aplikasi-aplikasi game yang mengarah kepada judi, pinjaman bahkan arisan online. Kegiatan ini sebagai pelaksana adalah anggota Denpom 2/II Jambi dengan pengawasan Dansat/Kabalak Korem 042/Gapu.

Kegiatan dilanjutkan Olahraga lari jalan selama 40 menit mengelilingi Makorem 042/Gapu, pertandingan Bola Volly antar satuan, tenis lapangan dan tenis meja. (Penrem 042/Gapu)

Comments
Loading...