Penutupan Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu Dihadiri Langsung Pangdam II Sriwijaya Bersama Gubernur, Kapolda Jambi dan Danrem

0

Penutupan Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu Dihadiri Langsung Pangdam II Sriwijaya Bersama Gubernur, Kapolda Jambi dan Danrem

SERAMBIJAMBI.ID, BATANGHARI – Panglima Kodam (Pangdam) II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi menghadiri langsung penutupan Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu tahun 2022 bertempat di Desa Singkawang Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari, Sabtu (07/1/23).

Dalam acara penutupan Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu, Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi turut didampingi Gubernur Jambi DR H Al Haris, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, dan Danrem 042 Gapu Brigjen TNI Supriono serta Sekda Kabupaten Batanghari dan Forkopimda Kabupaten Batanghari serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Danrem 042 Gapu Brigjen TNI Supriono menyampaikan ucapan terima kasih kepada personel Korem 042 Gapu yang telah bekerja siang malam dalam menyelesaikan Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu ini dan alhamdulillah selesai dengan baik meskipun ada beberapa kekurangan yang akan diselesaikan.

” Saya laporkan kepada Bapak Pangdam II Sriwijaya, bahwa pada saat pembukaan dibuka langsung oleh Gubernur, Kapolda, dan Ketua DPRD, ” ujar Brigjen TNI Supriono.

BACA JUGA :

Ditambahkan Jenderal Bintang Satu tersebut bahwa selama pekerjaan Karya Bakti TNI ini juga mendapat dorongan dari semua pihak dan masyarakat, meskipun cuaca yang tidak menentu namun dengan semangat personel maka bisa terselesaikan dengan baik.

” Alhamdulillah sepanjang 42,7 km dan lebar 12 meter jalan dalam Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu telah selesai dikerjakan, ” pungkas Danrem.

Sementara itu Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi menyampaikan apresiasi kepada Korem 042 Gapu dan Pemprov Jambi khususnya Gubernur yang telah menganggarkan dana sehingga bisa dipergunakan untuk masyarakat.

” Saya berpesan kepada masyarakat agar bisa memanfaatkan jalan yang sudah dibuat dan dirawat untuk dipergunakan dengan sebaik-baiknya, ” pungkasnya.

Acara dilanjutkan dengan pemberian tali asih oleh Gubernur Jambi DR H Al Haris, Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, dan Danrem 042 Gapu Brigjen TNI Supriono kepada anak yatim dan warga sekitar.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan pemotongan pita oleh Gubernur Jambi, Pangdam II Sriwijaya, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Kapolda Jambi, dab Danrem 042 Gapu sebagai tanda penutupan Karya Bakti TNI Korem 042 Gapu. (Syah)

Comments
Loading...
https://niraku.co.id/wp-content/sites/?ojk= KATANA4D https://niraku.co.id/wp-content/sites/?ojk= KATANA4D https://niraku.co.id/wp-content/sites/?ojk= KATANA4D https://niraku.co.id/wp-content/sites/?ojk= KATANA4D https://niraku.co.id/wp-content/sites/?ojk= https://niraku.co.id/wp-content/sites/?ojk= KATANA4D
?> 404: Not Found ?>
KATANA4D KATANA4D SLOT SERVER MYANMAR SLOT RECEH SLOT MAHJONG HITAM KATANA4D SLOT BET 200 400 SLOT QRIS