Wow, Biaya Rehab Kantor Bupati Tanjab Barat Capai Rp 2,2 Milyar, Bupati: Hanya Rehab Ruang Saja
Wow, Biaya Rehab Kantor Bupati Tanjab Barat Capai Rp 2,2 Milyar, Bupati: Hanya Rehab Ruang Saja
SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Rehab Berat Kantor Bupati Kabupaten Tanjab Barat dengan nilai pagu anggaran senilai Rp. 2.200.000.000,00,- (2,2 Milyar Rupiah) menjadi perbincangan hangat dikalangan masyarakat.
Pasalnya, dalam situasi Inflasi yang dialami Provinsi Jambi saat ini, Pemkab Tanjab Barat tetap menggelontorkan biaya anggaran dengan nilai fantastis untuk Rehab Berat Kantor Bupati.
Untuk diketahui, Inflasi adalah kecenderungan naiknya harga barang dan jasa pada umumnya yang berlangsung secara terus menerus. Jika harga barang dan jasa di dalam negeri meningkat, maka inflasi mengalami kenaikan.
Naiknya harga barang dan jasa tersebut menyebabkan turunnya nilai uang. Dengan demikian, inflasi dapat juga diartikan sebagai penurunan nilai uang terhadap nilai barang dan jasa secara umum.
Melansir dari laman bi.go.id, pada triwulan II 2022, inflasi Provinsi Jambi tercatat 7,01% (yoy), lebih tinggi dibandingkan triwulan sebelumnya dan inflasi nasional yang masing-masing tercatat sebesar 2,83% (yoy) dan 4,35% (yoy).
Tokoh masyarakat Kuala Tungkal yang juga selaku Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Peneliti Anti Korupsi (LSM Petisi) Tanjab Barat, Syafruddin memberikan kritikan pedas kepada Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat.
Dikatakannya, Rehab Berat Kantor Bupati itu bagian dari memaksakan kehendak tanpa melihat kebutuhan utama publik.
“Itu sangat disayangkan, dalam situasi Inflasi yang dialami Provinsi Jambi, Namun Pemkab Tanjab Barat melakukan rehab yang sangat tidak urgent,” ucap Syafruddin kepada awak media, Selasa (15/11/2022).
Bupati Kabupaten Tanjab Barat Beri Jawaban
Terkait beberapa kritikan dari tokoh masyarakat tentang Rehab Berat Kantor Bupati dengan menggelontorkan anggaran sebesar Rp. 2.200.000.000,00,- disaat Provinsi Jambi mengalami Inflasi.