Polri Hadir Untuk Masyarakat, Kapolda Jambi Kembali Sisir Jalanan Kota Jambi Hingga Objek Wisata Tugu Keris

0

Polri Hadir Untuk Masyarakat, Kapolda Jambi Kembali Sisir Jalanan Kota Jambi Hingga Objek Wisata Tugu Keris

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Memberikan rasa nyaman ditengah masyarakat juga merupakan salah satu tugas Polri khususnya mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo tak henti-hentinya untuk turun lansung berpatroli menyusuri gelapnya malam khususnya di Kota Jambi dengan menggunakan sepeda motor.

Tujuan dari berpatroli ini adalah untuk memantau kamtibmas dan aktifitas warga diakhir pekan ditengah pandemi Covid-19, Kamis (26/12).

Patroli yang dimulai dari Rumah dinas Kapolda Jambi ini diikuti Dirlantas Kombes Pol Heru Sutopo Sik, Dansat Brimob Kombes Pol Noor Hudaya, Kabid Propam Kombes Pol Julihan Muntaha dan Kapolresta Jambi Kombes Pol Dover Christian.

 

BACA JUGA :

Disampaikan Jendral Bintang Dua tersebut, patroli ini akan kita lakukan rutin hingga malam pergantian tahun nantinya.

” Patroli sudah kita mulai sebelum Perayaan Natal dan sampai nanti pada saat malam pergantian tahun,” ujar Jendral Bintang Dua tersebut.

Tujuannya kita melakukan patroli dengan menggunakan sepeda motor ini untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam beraktifitas dimasa pandemi Covid-19, lanjut Irjen Pol A Rachmad Wibowo.

” Patroli yang kita lakukan ini, selain memberikan rasa aman, juga Polri hadir di tengah masyarakat,” sambungnya.

Selain itu kita juga mengecek kesiapan personel yang melaksanakan pengamanan Posyan dan Pos Pam Natal dan Tahun Baru, ungkap Alumni Akabri angkatan 93 tersebut.

Kita juga sempat berinteraksi bersama masyarakat di Tugu Keris sembari menghimbau agar pengunjung yang berada di kawasan objek wisata untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, karena pemerintah telah menyiapkan tempat cuci tangan, sebelum makan, lanjut Kapolda.

Selain itu kita juga mengingatkan kepada masyarakat untuk pulang krmh tidak terlalu malam karena menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, tutup Irjen Pol A Rachmad Wibowo. (Syah/**)

Comments
Loading...