Kapolda Jambi yang Baru Tiba di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah

0

Kapolda Jambi yang Baru Tiba di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Usai dilantik menjabat sebagai Kapolda Jambi yang baru, Irjen Pol A Rachmad Wibowo akhirnya tiba di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah, Minggu (22/11) pukul 10.20.

Dengan menggunakan jaket hitam, kedatangan Irjen Pol A Rachmad Wibowo disambut langsung oleh Pjs Gubernur Jambi Restuardy Daud, Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI Zulkifli, Kabinda Brigjen Pol Irawan Davidsyah, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Yudhawan R, Pejabat Utama Polda Jambi dan unsur forkopimda.

Setelah transit di VIP Bandara Sultan Thaha Saifuddin Jambi, Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo kemudian melaksanakan makan siang bersama Irjen Pol Drs. Firman Shantyabudi, M.Si dan Ibu di Swissbell Hotel.

Untuk diketahui, Irjen Pol A Rachmad Wibowo menggantikan Irjen Pol Firman Shantyabudi sebagai Kapolda Jambi. Upacara serah terima jabatan itu dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Pol Idham Aziz di Gedung Rupatama Mabes Polri, pada Jumat (20/11) kemarin. (Syah)

BACA JUGA :

Comments
Loading...