Ditreskrimsus Polda Jambi Gelar Rakor Korwas PPNS

0

Ditreskrimsus Polda Jambi Gelar Rakor Korwas PPNS

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jambi menggelar Rapat Koordinasi Korwas Penyidik Pegawai Negeri Sipil Krimsus dengan Penyidik Pegawai Negeri Sipil Provinsi Jambi di Ev Garden, Rabu (29/1/20)

Ratusan PPNS dari seluruh instansi seperti Satpol PP, Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Jambi, Kantor Karantina Pertanian, Balai Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu, Dinas Kehutanan, Dinas Lingkungan Hidup dan sejumlah instansi lainya hadir dalam kegiatan ini.

“Ini kita ingin melakukan suatu sinergi antara penyidik PPNS dengan Ditkrimsus sebagai Korwasnya,” kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jambi Kombes Pol Edi Faryadi, S.H. S.I.K M.H. usai membuka Rakor tersebut.

“Artinya kita ingin membuat suatu komitmen untuk melakukan penyidikan yang terbaik dan profesional dalam rangka untuk menciptakan suatu kepastian hukum,” jelasnya.

BACA JUGA :

Edi tegaskan, melalui kegiatan ini, dirinya ingin meyakinkan masyarakat bahwa penyidik di Polda Jambi dan Penyidik PPNS di seluruh instansi di Provinsi Jambi bekerja secara profesional dan bertindak adil.

“Satu persepsi ini, kita luncurkan untuk Jambi lebih baik. Kami bertugas untuk penegakan hukum, tapi penegakan hukum yang profesional, yang ingin kita tampilkan ke masyarakat Jambi,” tandasnya. (Syah)

Comments
Loading...