Sebelum Ditemukan, Seorang Nelayan Sempat Melihat Mayat Terombang Ambing di Sungai

0

Sebelum Ditemukan, Seorang Nelayan Sempat Melihat Mayat Terombang Ambing di Sungai

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Korban tenggelam atas nama Abu Bakar (38) di Sungai Pengabuan tepatnya di wilayah Desa Kempas Jaya, Kecamatan Senyerang, Kabupaten Tanjab Barat berhasil ditemukan. Korban ditemukan dalam keadaan tewas atau telah meninggal dunia, pada Kamis (23/1/20) malam, sekitar pukul 23.15 WIB.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun serambijambi.id di lokasi pencarian, sebelum korban berhasil ditemukan, ada seorang nelayan bernama Sueb warga Desa Teluk Ketapang sempat melihat mayat (korban, red) terombang-ambing di perairan sungai pengabuan di sekitar Desa Kepayang, sekitar pukul 20.00 WIB. Nelayan tersebut melihat mayat terombang-ambing di sungai. Namun, karena sendirian, nelayan tersebut takut untuk melakukan evakuasi.

“Melihat adanya mayat mengapung dan terombang-ambing, nelayan tersebut kemudian memberitahukan kepada seorang penambang kapal pompong bernama Joni. Mendapat adanya kabar dari Sueb itu, kemudian Joni mengabarkan ke H. Hairi (abang kandung korban, red) melalui telepon seluler, sekitar pukul 21.00 WIB.

Kemudian H. Hairi langsung mengabarkan ke warga sekitar dan tim Basarnas. Selanjutnya tim Basarnas dan warga sekitar serta anggota Polsek Pengabuan langsung bergegas melakukan penyisiran di perairan sungai pengabuan. 

BACA JUGA :

BERITA TERKAIT : BREAKING NEWS – Seorang Warga Kempas Jaya Dikabarkan Tenggelam di Sungai Pengabuan

Setelah melakukan penyisiran pada malam hari, akhirnya korban berhasil ditemukan. Korban ditemukan mengapung di perairan sungai Pengabuan tepatnya di dekat Gudang Taha, Parit 1, Desa Kayu Aro, Senyerang, Kamis (23/1/20) sekitar pukul 23.15 WIB. Korban ditemukan sejauh kurang lebih 11 kilometer dari lokasi korban jatuh tenggelam.

Selanjutnya jenazah korban langsung di evakuasi dan disemayamkan di Masjid Jami’ Riadussolihin Kempas Jaya, tidak jauh dari rumah duka.

Dan berdasarkan informasi dari pihak keluarga korban, rencananya jenazah korban akan dikebumikan pada Jum’at (24/1/20) pagi di TPU Desa Setempat. (SJ)

Comments
Loading...