Wabup Tanjab Barat Hadiri Halal Bihalal dengan IKBJ di Kota Batam

0

SERAMBIJAMBI.ID, BATAM – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan warga jambi yang tinggal di batam, Wakil Bupati Tanjab Barat Drs. H. Amir Sakib hadir guna memenuhi undangan dari panitia pelaksana ikatan halal bihalal ikatan keluarga besar Jambi (IKBJ) di Kota Batam, Minggu (8/7/18).

Hadir pada acara halal bihalal tersebut yakni Gubernur Kepulauan Riau, Wabup Tanjab Barat, Para Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat Batam dan warga yang berasal dari Kota Jambi.

Ketua umum ikatan keluarga besar Jambi Nor Muhammad dalam sambutannya pada acara Halal Bihalal mengucapkan selamat datang kepada Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Amir Sakib yang telah hadir mengikuti halal bihalal dan wisata pantai ikatan keluarga besar Jambi (IKBJ) di Kota Batam,” pungkasnya

Wakil Bupati Tanjab Barat Drs. H. Amir Sakib dalam sambutannya mengatakan, teriman kasih atas undangan dan sambutan dari panitia, saya bangga bisa hadir dalam acara halal bihalal ikatan keluarga besar jambi (IKBJ) ini. Mari kita bersama sama menjaga. membantu pemerintah baik kota batam dan kepri.

“Mari kita jaga persatuan dan kesatuan, kita selaku pendatang di kota batam mari kita dukung pemerintah Kota Batam, supaya Batam ini semakin maju. Bagi masyakarat Kuala Tungkal yang tinggal di batam mari kita dukung pemerintah Kota Batam dan Kepri,” tukas Wabup Amir Sakib

BACA JUGA :

Sementara, Gubernur Kepulauan Riau DR. Nurdin Basirun dalam sambutannya, mengucapkan selamat datang kepada Bapak Wakil Bupati Tanjab Barat Drs. H. Amir sakib, dikatakannya, dengan pola yang sederhana ini halal bihalal kita selalu terjaga, tak perlu acara dihotel, dipantai kampung melayu Ma’dare ini sudah cukup dengan pola sederhana yang penting semangat ukhuwah islamiyah kita tetap terjaga.

“Saya kalau ingat Jambi, pasti Ingat Tanjung Jabung, Muara sabak, Nipah Panjang dan Kuala Tungkal,” tuturnya (Ty*)

Comments
Loading...