Razia Tempat Hiburan Malam, Tiga Pengunjung Dinyatakan Positif Narkoba
SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Direktorat Reserse Narkoba Polda Jambi melakukan razia di berbagai tempat hiburan malam yang ada di Kota Jambi, Senin malam, (30/1/23) yang dipimpin oleh Kasubdit 3 Ditresnarkoba Polda Jambi AKBP Sanusi, serta Kasubdit 2 dan Kasubdit 1.
Disampaikan AKBP Sanusi bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan dalam rangka menimalisir peredaran gelap narkoba di tempat hiburan malam dengan sasaran para pengunjung.
“Kita lakukan tes urine ditempat untuk semua para pengunjung tempat hiburan malam, ” ujarnya, Senin (30/1/23).
Ditambahkan AKBP Sanusi, dari Empat tempat hiburan malam yang kita lakukan razia kepada para pengunjung kita dapati Tiga pengunjung yang dinyatakan positif narkoba pada saat dilakukan tes urine.
“Untuk Tiga pengunjung tempat hiburan malam Positif menggunakan narkoba, ” lanjutnya.
Saat ini ketiga pengunjung tempat hiburan malam yang positif menggunakan narkoba tersebut kita bawa ke Polda Jambi untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, pungkasnya. (Syah)