Ketua Umum Persatuan Mahasiswa Jambi Jakarta Raya Masa Bakti 2022-2024 Resmi Dilantik 

0

Ketua Umum Persatuan Mahasiswa Jambi Jakarta Raya Masa Bakti 2022-2024 Resmi Dilantik 

 

SERAMBIJAMBI.ID, JAKARTA – Dalam Musyawarah Pengurus Persatuan Mahasiswa Jambi Jakarta Raya (PERMAJA JAYA) yang diselenggarakan pada pukul 13.00 – 15.43 WIB, tanggal 16 Desember 2022 bertempat di Ruang Serbaguna Lt. 22 Blok G (Balai Kota DKI Jakarta) bertepatan pada pertengahan bulan mencapai akhir tahun menghasilkan kepengurusan Ketua Umum PERMAJA JAYA masa bakti 2022-2024 dan telah disahkan dengan Surat Keputusan (SK) Nomor: 006/PERMAJA JAYA/XII/2022 Tentang Pengesahan Susunan Kepengurusan PERMAJA JAYA periode 2022-2024 yang di tandatangani oleh Ketua Ketua Umum BMKJ Jakarta Muslimin Tanja, S.Th.I., M.Si. dan Sekretaris M. Iqbal Ardiansyah.

Kepengurusan Ketua Umum PERMAJA JAYA masa bakti 2022-2024 dipimpin oleh Irpandi dengan Sekretaris Jenderal Dandi Septiawan, Wakil Sekretasi Jenderal Hendri F. Sibarani dan Bendahara Umum Akbar Lincer Pradana. Selain itu terdapat Dewan Pelindung yang diketuai Gubernur Jambi, Dewan Penasehat yang diketuai Irjen Pol Drs. H. Syafril Nursal, S.H., M.H. beserta jajarannya, Dewan Pembina yang diketuai Adv. Syaipul, S.H. dan Dewan Pakar yang diketuai Fazin Hisabi dimana lebih terbuka dalam membina PERMAJA JAYA ketika mengemban tugas dan tanggungjawab dalam menjalankan amanahnya. Kepengurusan PERMAJA JAYA 2022-2024 telah diisi oleh struktur bidang-bidang koordinnator yang terdiri dari Bidang Pengembangan dan Pemberdayaan Mahasiswa yang diketuai oleh M. Iqbal Fiddia dan sekretaris Zuhri serta anggota Azhari dan Anggi Ardian, Bidang Polhukam yang diketuai Edo Firnando dan sekretaris Jhohan serta anggota Putri Indah, Angga Saputra dan Dodi Irawan, Bidang Pemuda Olahraga yang diketuai Murdika dan sekretaris Frengki serta anggota Rian dan Silaturrahmi, Bidang Keagamaan yang diketuai Haris Fauzi dan sekretaris Ari serta anggota Bimo, Susanto dan Gunawan, Bidang Pemberdayaan Perempuan yang diketuai Reni Anita Putri dan sekretaris Maharani serta anggota Reza Iswara dan M. Salek, Bidang Kominfo yang diketuai Reinanda dan sekretaris Hakam serta anggota Ririn dan Umi Khasanah, Bidang Pariwisata yang diketuai Miskol Jannah dan sekretaris Tiara Intan serta anggota Wahyu dan Khairul Rizal, dan bidang Kewirausahaan yang diketuai Rohmanil Azmi dilanjutkan sekretaris Hengki Aksuansi serta anggota Anjeli dan Johandri. Bidang Kepengurusa yang terdiri juga lebih terbuka dan terdiri atas formatur yang jelas dari berbagai unsur diluar kecacatan formil dan materil yang telah diwakilkan secara professional pada bidangnya dengan tujuan dapat merangkul seluruh elemen dalam percepatan pembaharuan organisasi yang mengusung motto “Gelorakan Asa Mencapai Karsa”.

Dalam menjalankan roda organisasi, Kepengurusan Ketua Umum PERMAJA JAYA 2O22-2024 terlebih dahulu telah dilaksanakan dengan agenda Musyawarah Besar yang dilaksanakan pada 24 Oktober 2022 bertempat di Aula Asrama Mahasiswa Jambi yang menjadi lokasi sekret PERMAJA JAYA dengan harapan dilaksanakannya musrawarah tersebut, dapat terselenggarakannya pelantikan kepengurusan baru dalam memutuskan agenda lama dan mengibarkan pilar-pilar program kerja baru selama 2 tahun kedepan dengan berharap organisasi PERMAJA JAYA dapat bekerja cepat, efektif, dan berhasil guna kepada seluruh elemen dan Indonesia.

Ketua Panitia Pelantikan dan Sekretaris Pelaksana Pelantikan PERMAJA JAYA telah berhasil mencapai bagian dari asa permaja jaya dalam merai karsa dalam motto yang tertanam pada perspektif baru PERMAJA JAYA 2O22-2024 dimana merupakan pengaruh besar dalam pergerakan sistem kepada seluruh anggota pengurus kedepannya. Pelaksanaan yang diselengarakan di Ruang Serbaguna, Balai Kota DKI Jakarta menuai pro oleh berbagai pihak, dimana dalam penyelenggaraan rangkaian acara pelantikan berjalan lancar dan sukses sehingga mendapat antusias para tamu undangan dan rekan-rekan seluruh keluarga besara PERMAJA JAYA.

Rasa nasionalis timbul sebagaimana telah dibuktikan oleh para pendahulu PERMAJA JAYA karena sambutan yang bijak oleh Muslimin Tanja, S.Th.I., M.Si., dengan terlibat langsung memberikan arahan dalam Gerakan memerdekakan pikiran seluruh tamu undangan dan pengurus PERMAJA JAYA 2O22-2024 ketika menyampaikan di depan panggung pelantikan. Alasan yang tepat dan situasi yang kondusif membuat rangkaian acara sambutan hingga prosesi pelantikan berhasil terlaksana dengan menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu rencana Pelaksanaan Pelantikan PERMAJA JAYA 2O22-2024 ini.

Untuk itu, sebelumnya seluruh Kepengurusan PERMAJA JAYA masa bakti 2O22-2024 yang telah dilantik pada hari ini dapat melaksanakan seluruh program yang telah dirancang sebagaimana kaum-kaum intelektual yang hadir ditengah-tengah sistem organsisai ini dengan banyak melakukan silaturahmi, diskusi, audiensi dan evalusi yang disiplin dalam masa jabatan yang di emban selama 2 tahun kedepan.

 

Pelantikan Pengurus PERMAJA JAYA 2O22-2024 pada hari ini sebagai bentuk silaturahmi dan wujud dari semangat pejuang Asa dalam mencapai Karsa sebagaimana motto PERMAJA JAYA 2O22-2024 untuk menjadikan dirinya sebagai organisasi yang dapat menjadi mitra dan badan kerja kolaborasi dalam pembangunan sumber daya manusia mahasiswa dan masyarakat Provinsi Jambi serta menjadi penyumbang pembangunan Negara Indonesia. (*)

 

 

 

 

 

Comments
Loading...