Pasca Unras Siswa, Pengawas Disdikbud Provinsi Jambi Datangi SMKN 1 Tanjab Barat
Pasca Unras Siswa, Pengawas Disdikbud Provinsi Jambi Datangi SMKN 1 Tanjab Barat
SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Pasca aksi unjuk rasa yang dilakukan Siswa SMKN 1 Tanjab Barat terhadap Kepala Sekolahnya pada Senin (7/11/22) kemarin. Tim Pengawas Kordinator Wilayah (Korwil) dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Jambi mendatangi SMKN 1 Tanjab Barat, Selasa (08/11/2022).
Kedatangan Pengawas Disdikbud Provinsi Jambi itu guna mengumpulkan informasi – informasi terkait keluhan dari para siswa serta para guru-guru yang merupakan pengajar di SMKN 1 tersebut.
“Kedatangan kami disini selaku Pengawas, kami mendapatkan informasi kalau para siswa melakukan aksi unjuk rasa, jadi kami langsung turun kesini untuk mengumpulkan informasi baik itu keluhan dari siswa maupun juga keluhan dari guru-guru disini,” tutur Drs. Agusman, Pengawas Disdikbud Provinsi Jambi saat diwawancarai awak media.
Berdasarkan audiensi yang sudah dilakukan oleh pengawas bersama guru-guru, semua hasilnya telah dicatat dan direkam untuk dilaporkan ke Kadis Dikbud Provinsi Jambi.
Hasil audiensi tadi, selain 14 poin tuntutan dari siswa, kami juga mendapat beberapa poin keluhan dari guru-guru.
“Itu semua sudah kami catat dan juga kami rekam untuk kami laporkan kepada Kadis Dikbud Provinsi Jambi. Kami selaku pengawas hanya berwenang mengawasi dan melaporkan informasi yang sudah kami dapat,” tutupnya. (*/mr)