19 Peserta Penerimaan SIPSS Ikuti Tes CAT TKK Aspek Pengetahuan

0

19 Peserta Penerimaan SIPSS Ikuti Tes CAT TKK Aspek Pengetahuan

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Biro SDM Polda Jambi menggelar  tes CAT Kemampuan Kompetensi Aspek Pengetahuan sesuai Prodi peserta masing-masing dalam Penerimaan Siswa Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) TA. 2022.

Pelaksanaan Tes CAT ini dilakukan di ruang CAT Center Assesment Center Polda Jambi. Selasa (8/2/2022) pagi.

Adapun peserta yang mengikuti dalam tahap ini sebanyak 19 orang. Pelaksanan tes CAT aspek Pengetahuan dilaksanakan selama 90 menit.

Ketua Tim Akademik Penerimaan SIPSS Polda Jambi, AKBP Nugroho Siswoko mengatakan soal ujian Tes Kemampuan Kompetensi (TKK) Aspek Pengetahuan ini langsung dari Panitia Pusat yang nantinya akan muncul di Layar Komputer.

BACA JUGA :

“Setelah waktu pengerjaan habis, nilai akan  langsung muncul dalam layar monitor peserta dan para Peserta dapat langsung melihat Nilai masing – masing. Jadi dalam sesi Ujian ini sudah benar-benar menggunakan Sistem Komputerisasi,” ujarnya.

Ia menyebutkan Pelaksanaan Ujian disaksikan oleh seluruh pengawas baik internal ( propam & irwasda ) serta external ( PWI dan LSM PSHKODA ) bahkan dari pihak media pun melihat jalanya kegiatan ujian

“Jadi untuk sistem pengerjaan Ujian semuanya sudah tersistem dan tidak bisa panitia bermain main dengan nilai para peserta, semuanya sudah menggunakan sistem komputerisasi” jelasnya.

Ia menambahkan setelah selesai Tes ini akan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan tahap 2 bagi para peserta yang dinyatakan masuk ke kuota menuju Rikkes 2.

Nantinya, hasil pengumuman CAT TKK Aspek Pengetahuan penerimaan SIPSS Polda Jambi akan diumumkan pada hari Kamis (10/2/2022).

Comments
Loading...