Covid Meningkat, Pemprov Dirikan Tenda Darurat di RSUD Taden Mattaher

0

Covid Meningkat, Pemprov Dirikan Tenda Darurat di RSUD Taden Mattaher

 

SERAMBIJAMBI.ID, JAMBI – Jumlah kasus konfirmasi covid 19 di provinsi Jambi kian menunjukkan trend peningkatan. Terkait hal ini, dalam upaya langkah awal pemisahan pasien biasa dengan pasien Covid 19, Pemerintah provinsi Jambi melalui RSUD Raden Mattaher Jambi mendirikan tenda darurat.

Juru bicara tim Satgas Covid 19 provinsi Jambi Johansyah mengatakan, pendirian tenda oleh BPBD provinsi Jambi tersebut untuk pemeriksaan awal pasien, sehingga pasien covid dan non Covid tidak terganggu sehingga menekan sebarannya semakin luas.

“Pemasangan tenda memang dilakukan dikarenakan jumlah pasien indikasi covid cukup banyak, dan pintu awal masuknya lewat IGD jadi ada pemisahan yang kita lakukan antara pasien reguler atau biasa dengan pasien indikasi covid,” kata Johansyah, Senin (5/7/2021).

Pihaknya menghimbau masyarakat tidak khawatir dan tetap waspada, namun diyakini hingga hari ini kapasitas untuk pasien covid 19 terutama status OTG masih bisa tertampung.

BACA JUGA :

“Sampai hari ini masih tersedia, langkah ini antisipasi untuk memisahkan pemeriksaan awal terhadap pasien covid dan pasien reguler,“ jelasnya.

Adapun ruang isolasi yang disiapkan pemerintah provinsi Jambi untuk pasien covid 19 berstatus OTG yakni Bapelkes, BPSDM, LPMP, Panti sosial dan Asrama Haji.

Comments
Loading...