Masih Banyak Warga Kuala Tungkal Tak Pakai Masker Saat Keluar Rumah

0

Masih Banyak Warga Kuala Tungkal Tak Pakai Masker Saat Keluar Rumah

SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Usai dibentuk oleh Kapolres Tanjab Barat, Tim Pelangi Polres Tanjab Barat kini terus berupaya meningkatkan kedisiplinan masyarakat untuk terus menjalankan dan mematuhi protokol kesehatan, salah satunya dalam hal menggunakan masker.

Kali ini, Tim Pelangi Polres Tanjab Barat kembali turun melakukan patroli guna untuk memberikan imbauan kepada masyarakat yang berada pasar Tradisional Parit Satu Kuala Tungkal, Minggu (14/6/20) pagi.

Selain memberikan imbauan terkait protokol kesehatan, tim pelangi juga memberikan sarung tangan plastik kepada pedagang, memeriksa suhu tubuh satu persatu pedagang maupun pengunjung, serta memberikan masker kepada para pedagang maupun pengunjung yang tak memakai masker.

Pantauan dilapangan, saat tim pelangi memberikan imbauan di pasar tradisional tersebut, ternyata masih banyak ditemukan warga yang keluar rumah tidak memakai masker.

BACA JUGA :

Aipda Indri Guntur Saputro, selaku Kepala Tim (Katim) Pelangi saat diwawancarai di lokasi menyampaikan, kegiatan kita kali ini dalam rangka untuk memberikan imbauan kepada warga Kuala Tungkal terkait protokol kesehatan.

“Kita memberikan imbauan kepada warga untuk tetap selalu memakai masker pada saat keluar rumah,” ujar Aipda Indri

Di pasar tradisional ini masih banyak ditemukan warga Kuala Tungkal yang tak memakai atau menggunakan masker, mungkin karena belum adanya kesadaran untuk memakai masker ataupun memenuhi standar protokol kesehatan,” sambungnya

BACA JUGA: Usai Berhasil Bentuk Tim Petir, Polres Tanjab Barat Kembali Bentuk Tim Pelangi, Ini Tugasnya

Kita berharap kedepannya warga bisa sadar dan bisa mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah, hal ini guna untuk memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19.

“Mari selalu memakai masker saat keluar rumah, dan yang paling penting untuk selalu menjaga pola hidup bersih dan sehat,” tandasnya (SJ)

Comments
Loading...