Tanggapi Proyek Jalan yang Dinilai Tidak Tepat Sasaran, H. Uddin : Ini Akan Kita Selidiki, Jalan Apa Ini
Tanggapi Proyek Jalan yang Dinilai Tidak Tepat Sasaran, H. Uddin : Ini Akan Kita Selidiki, Jalan Apa Ini
SERAMBIJAMBI.ID, TANJAB BARAT – Menanggapi terkait dugaan adanya proyek (pembangunan/peningkatan jalan) yang dinilai tidak tepat sasaran, yang lokasinya berada di Jalan H. M. Said Saidan Kelurahan Patunas Kecamatan Tungkal Ilir membuat H. Syaifuddin, SE, Anggota DPRD dari Dapil I Tanjab Barat angkat bicara.
“Ini akan kita selidiki, jalan apa ini, kok berani berani nya di tengah Kota buat jalan begini,” ujar H. Uddin sapaan akrabnya, saat dikonfirmasi serambijambi.id melalui telepon selulernya, Sabtu (23/11/19) malam.
Kita dari Dewan sangat terkejut mengetahui adanya pembangunan jalan yang dinilai tidak tepat sasaran itu. Saya sangat sependapat, bangun jalan itu harus ada azas manfaat untuk masyarakat.
“Kalau jalan itu seandainya dari Pokok Pikiran (Pokir) anggota Dewan, itu sangat kita sayangkan, kok di tengah-tengah Kota masih berani masukkan jalan yang tidak ada tuannya. Namun, kalau itu dari Dinas Perkim sendiri, maka patut kita pertanyakan ada apa itu.
Dalam waktu dekat ini, kita bersama rekan-rekan anggota DPRD Dapil Tungkal Ilir akan mengadakan rapat gabungan, akan kita panggil dan kita undang dari pihak Dinas PU, Dinas Perkim dan Bappeda, kita akan mempertanyakan mengenai pembangunan di belakang kantor Bupati, terus lahan warga yang kebanjiran itu, termasuk pembangunan jalan yang dinilai tidak tepat sasaran itu.
Nanti, semuanya akan kita selidiki dan kita bongkar semuanya di rapat gabungan nanti,” ungkap Anggota Komis I DPRD ini.
Junaidi, PPK Dinas Perkim saat dikonfirmasi serambijambi.id melalui telepon selulernya, Sabtu (23/11/19) malam, terkait dugaan adanya proyek jalan yang dinilai tidak tepat sasaran itu, dirinya menyampaikan besok aja ya konfirmasinya pak, saya lagi ada tamu,” ujarnya singkat.
BERITA TERKAIT : Hanya Ada Semak Belukar dan Belum Adanya Rumah Warga, Proyek Jalan Ini Dinilai Tidak Tepat Sasaran
Sementara, Cipto H. Siregar, Plt. Kadis Perkim Tanjab Barat saat dikonfirmasi serambijambi.id melalui telepon selulernya, Sabtu (23/11/19) malam, terkait dugaan adanya proyek jalan yang dinilai tidak tepat sasaran itu, dirinya menyampaikan kalau masalah itu kurang tau saya pak,” katanya singkat. (SJ)